Aladin yang satu ini adalah nama sebuah band yang mengusung genre musik pop rock. Ya, band yang terdiri dari Enwil (vocal), Rudy (gitar), Wisnu (bass), dan Feri (drum) ini memang terinspirasi dari cerita dongeng Aladin yang dalam bahasa arabnya berarti ‘keyakinanan tinggi’.
Tak hanya itu, jika Aladin dalam dongeng mempunyai keberuntungan di lampu ajaibnya, Aladin yang satu ini justru merasa bahwa keberuntungan mereka berasal dari para pengemar mereka. Karena itu, para personil Aladin sepakat untuk menyebut para fans dengan panggilan ‘teman ajaib’.
Aladin band pertama terbentuk di tahun 2000 dengan nama “Jabrix” dan pada tahun 2002 mereka sempat menjadi juara 1 national dalam ajang Yamaha Asian Beat, dan sempat dikirim ke Malaysia untuk mewakili Indonesia. Sayangnya di tahun 2003-2005 mereka hanya bisa manggung dari cafe ke cafe, hingga akhirnya mereka dipertemukan dengan management Bagotz Production hingga akhirnya nama mereka diganti dengan Aladin Band. Dan dibawah bendera Pro-M dan di distribusi oleh Nagaswara Record akhirnya Aladin merilis debut album nya yang diberi judul “Cinta Tak Berkisah” dengan sebuah single andalan yang berjudul sama dengan album mereka.
Berirama pop rock album ini juga dihiasi dengan beberapa nama besar seperti Badai Kerispatih yang memberi sentuhan di lagu yang berjudul “Kesedihanku” dan bertindak sebagai gitar director kali ini Arief Kerispatih yang menangani dan album ini berisikan 12 lagu pilihan.
Track List:
01. Cinta Tak Berkisah
02. Semestinya
03. Hinakah Cintaku
04. Kesedihanku
05. Hari Tanpa Cinta
06. Sudah
07. Kau Cantiq
08. Keagungan Cinta
09. Satu Rindu
10. Bidadariku
11. Di Mana Hatimu
12. Berjalan Di Atas Pelangi
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar
Posting Komentar