Tak mudah mempertahankan eksistensi sebuah grup band. Apalagi di tengah ketatnya persaingan industri musik tanah air saat ini. Ini juga dirasakan oleh De Office, grup band yang digawangi Arief (vocal), Artha (gitar), Ipunk (bas), Ipoel (kibor), dan Iwan (drum) dalam mempertahankan eksistensinya.
Setelah meluncurkan album perdana PESAN DARI HATI pada Agustus lalu, band yang dulu bernama Bas 8 ini mencoba melakukan penetrasi pasar. Alih – alih De Office menebarkan single hit Cinta Mati untuk mendongkrak angka penjualan album yang dirasa stagnan.
Bahkan seperti dikatakan Arief selaku frontman di Poolincs Sportainment - Bekasi, single hit Cinta Mati diharapkan dapat membangun image bahwa Cinta Mati adalah De Office, De Office adalah Cinta Mati.
Tentu proyeksi seperti ini tidaklah semudah membalikkan tangan. secara materil lagu Cinta Mati terbilang cathy dan enak di kuping, De Office meramu pengalaman pribadi menjadi sebuah lagu cinta yang tidak murahan dengan influence mainstream milik Radiohead.
Pun begitu mengingat masa lalu, sepertinya De Office tak ingin mengulang kesalahan saat masih mengusung nama Bas 8.
“Kami sadar serta tidak menutup mata bahwa sebagus atau sehebat apa pun materi sebuah grup band tidak akan pernah bisa berhasil menuai sukses, apabila tidak melakukan kegiatan promosi,” ujar Arief.
De Office telah melakukan research public terhadap hits-hits yang diunggulkan. Kelak diharapkan semua media baik radio maupun televisi nantinya bisa fokus dan serentak sama menyiarkan atau menayangkan hits dalam album Pesan Dari Hati.
Track List:
Cinta Mati
Kau Tau Aku Mencintaimu
Pantaskah
Semua Hanya Untukmu
Penantian Cinta
Penyesalan
Lagi Jatuh Cinta
Lelaki Pejantan
0 komentar
Posting Komentar